Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Tak Ragu Bantu Warga Binaan Ngarit Panen Padi Di Sawah

Muara Sungkai, Lampung Utara-Dalam proses panen padi dilahan Persawahan Milik Bapak Wahyu Sugiarto Seluas 1/4 Hektar yang terletak di Dusun lV Bandarejo, Desa Bandar Agung, Kecamatan Muara Sungkai, Babinsa Koramil 412-02/SS Serma  Syaefudin tampak giat dan semangat saat memotong tanaman padi siap Panen tersebut, Senin 18/09/2023

Kegiatan Ini dilakukan Babinsa untuk mendukung Ketahanan Pangan (Hanpangan), Dengan ikut serta terjun langsung ke sawah dan membantu para petani desa binaannya saat memanen padi.

Meskipun harus berjibaku dengan terik Panasnya Matahari dan gatal-gatal dibadan akibat bersentuhan dengan daun Padi. tidak Mematahkan Semangat Serta Keinginan  Serma Syaefudin dalam Membantu Warga Binaanya Memanen Padi Di Sawah. 
Menurutnya, sebagai Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga dalam Kondisi dan Medan Apapun.  apalagi dalam kegiatan panen padi dengan metode ngarit seperti ini, bukan halangan dan sudah sering dilakukanya", Ujar Serma Syaefudin

Disela-sela Waktu Istirahat setelah Memanen dan menjemur Padi, Bapak Wahyu Sugiarto Mengatakan Kepada Babinsa Bahwa Hasil Panenya Kali ini Mengalami Penurunan . Dimana Hasil Panen Padinya hanya Mendapatkan bobot 600 Kg. ini disebabkan dari Pengaruh Musim kemarau yang membuat Tanaman Padinya Mengalami Kekurangan Air."Ucapnya
Mendengar Keluh kesah Warga Binaanya tersebut, Babinsa Berpangkat Sersan Mayor (Serma Syaefudin)  berharap dengan Kehadirannya dapat membantu Meringankan Beban Bapak Wahyu Sugiarto serta dapat memotivasi Para Petani Lainya untuk tetap semangat dan Pantang menyerah.

Karena Dengan Modal Semangat Dan Pantang Menyerah yang ditularkan Babinsa Serma Syaefudin Kepada Warga Binaanya ini dapat menjadi modal utama Petani dalam turut serta memperkuat ketahanan Pangan Nasional Khusunya diwilayah Koramil 412-02/SS.







Posting Komentar

0 Komentar