Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koptu Dwi Sasmito Penuhi Kebutuhan Air Bersih Warga Tersalurkan.


Bojong Barat - Penuhi Kebutuhan Air Bersih, Babinsa Koramil 412-04/Kotabumi Koptu Dwi Sasmito bantu warga Memasang Paralon Suplai Air Bersih, di Dusun 1, Desa Bojong Barat Kec. Kotabumi Kab. Lampung Utara. Jum'at, 15/09/2023.

Hadirnya Babinsa di tengah- tengah warga Masyarakat tidak lain untuk memberikan Dorongan Semangat dan Motivasi sekaligus sebagai Motivator untuk membantu dan menumbuhkan rasa saling percaya serta kepedulian satu sama lain dalam hal Kebaikan.

Menumbuhkan Semangat Jiwa Gotong Royong di Tengah Gelombang Cuaca El Nino dilakukan Babinsa Koptu Dwi Sasmito. Dalam hal Pemenuhan Ketersediaan Kecukupan Air Bersih menjadi perhatian Khusus Baginya.
Ia tak Sungkan memberikan pelayanan bersama warga saling membantu membuat Saluran Tambahan Pemasangan Pipa Paralon dan mengangkat Air Bersih untuk warganya. Diketahui Progam Sumur Bor tersebut berasal dari Program TMMD ke 117 Kodim 0412/LU bagi warga.

Koptu Dwi Menjelaskan, Pemasangan Pipa Paralon Tambahan ini bertujuan agar masyarakat lebih mudah dan Efisien dalam pemenuhan suplai air Bersih. Di tengah Cuaca El Nino.
Kita ketahui bersama bahwa saat ini wilayah kita sedang mengalami Kemarau. Mudah- mudahan dalam waktu dekat Hujan bisa Turun. Sehingga Ketersediaan Air dapat terpenuhi dengan baik."Terangnya Babinsa".#red.

Posting Komentar

0 Komentar